Sabtu, 28 Januari 2012

Hiren's Boot CD

 ane cuma sekedar share aja nih, program yg bagus bgt gan..
yaitu :
Program Hiren’s BootCD yang merupakan kumpulan software atau tools yang sangat berguna untuk merawat atau memperbaiki OS komputer, baik Windows maupun Linux.

Hiren's Boot CD berfungsi untuk melakukan backup sistem operasi komputer. Jadi, bila suatu saat komputer agan bermasalah dan harus instal ulang, tool hiren's bootCD ini jg bisa di gunakan untuk merecovery file, tapi sebelumnya harus di buat file backupnya.


sebenarnya masih banyak fungsi dan item dari hiren boot cd ini. tapi yang jelas program yang ada di dalamnya sangat banyak, mulai backup tools, manajemen hardisk, tweak windows, anti malware, registry tools dan lain-lain. Dan yang sering dibutuhkan cuma untuk backup Windows XP atau Win 7, yang lainnya jarang memakai. Untuk lengkapnya baca file HBCD yang ada dalam CD/ISO/Flashdisk bootable, atau kunjungi hiren.info.



Cara Membuat CD Hiren’s BootCD

  • Rename dulu file hasil download agar tidak membuat bingung, tambahin saja huruf xx di depan, biar selalu di bawah :) . Kemudian Ekstrak filenya.
  • Jalankan program BurnCDCC.exe atau BurnToCD.cmd Silahkan pilih karena sama saja
  • Pada kotak file image, browse hiren's bootcd.iso
  • Masukkan CD, klik Start. Selesai.



Cara install Hiren's BootCD ke dalam flashdisk

  • Tancapkan flashdisk USB Anda, ekstrak dan jalankan USB Disk Storage Format. Pilih flashdisk USB Anda di bagian ‘Devices’. Pilih File SystemFAT32‘, akhiri dengan meng klik ‘Start‘.tunggu sampai proses selesai.seperti gambar di bawah.

  • Kemudian jalankan program grubinst_gui dalam folder grub4dos. Ikuti langkah seperti gambar di bawah ini. pada langkah 1 kapasitas flashdisk tergantung dari flashdisk yg agan masukan.

  •  Copy file grldr dan menu.lst dari folder grub4dos ke Flashdisk USB Anda. File ini merupakan kombinasi Bootloader untuk mengarahkan proses booting ke flashdisk.
  • copy semua file yang ada ke dalam flashdisk. Jika belum membuat CD, ektstrak saja file Hiren’s.BootCD.iso (sebaiknya buatkan folder baru, biar tidak bingung).
    Yang di copy berupa :
    1. folder HBCD
    2. autorun.inf
    3. changes.txt
    4. HBCD Menu.cmd
    5. HBCD.txt
    Untuk copy file ini maka antivirus dan firewall sementara di disable (nonaktifkan dulu), karena seringkali tidak di izinkan . Jika tidak bisa dicopy, maka tidak akan bisa booting dari USB flashdisk.
  • selesai. Sekarang, coba jalankan flashdisk Anda untuk melakukan booting dari awal.

 

Cara menggunakan Hiren’s BootCD booting dari USB Flashdisk

  • Setting BIOS agar first booting (awal booting) dari USB.
  • Jika langkah-langkah sukses, maka Anda akan masuk ke menu utama hiren.
  • Langsung pilih saja Mini Windows XP. Tunggu sampai Windows XP muncul, Seperti gambar di bawah ini. Proses antar 1 sampai 5 menit, kecepatan tergantung flashdisk dan PC.
Gambar mini windows XP Hiren's BootCD
  • Pada trayicon, klik ikon Hiren’s (arah panah), silahkan mencoba-coba program yang ada di dalamnya. Atau bisa melalui cara yang lain, kayak memakai Windows XP seperti biasa kok.
  • Jika sudah cukup, pilih restart atau shutdown.
Catatan PENTING :
  • Program-program yang baru tidak bisa di akses lewat Dos Program, harus melalui mini Windows,
  • Jika booting memilih Dos Program,akan kesulitan untuk keluarnya.

  untuk periksa setting pc
  • Agar dapat booting dengan baik dengan Flashdisk USB astikan PC Anda mendukung booting melalui Flashdisk. Masuk pada BIOS dengan menekan tombol ‘Del‘ pada keyboard atau tombol lain sesuai BIOS Anda. Kemungkinan alternatifnya adalah ‘F1‘, ‘F2‘, ‘Insert‘ dan ‘F10‘. Mungkin beberapa motherboard lain mengharuskan untuk menekan tombol lain untuk dapat masuk ke BIOS. Perhatikan pesan saat booting seperti ini ‘Press [Del] to enter Setup‘ yang mengindikasikan bahwa Anda harus menekan ‘Del’ untuk dapat masuk ke BIOS.
  • Cek BIOS Anda. Jika Anda memakai BIOS keluaran AMI, mungkin Anda perlu mengubah setting pada pilihan ‘USB Keyboard Legacy support‘.
  • Setting BIOS:
    Untuk AMI BIOS:
    - Masuk ke Feature Setup, Set ke posisi ‘Enable‘ beberapa fungsi berikut: ‘USB Function Support‘, ‘USB Function For DOS‘ dan ‘ThumbDrive for DOS‘.
    Masuk ke bagian Advanced Setup, set ‘1st Boot Device‘ ke ‘USB RMD-FDD‘. Reboot PC Anda, dan seharusnya Anda sudah bisa booting melalui Flashdisk USB.- Masuk ke bagian USB Mass Storage Device Configuration. Pilih ‘Emulation Type‘ dan set ke ‘Harddisk‘. Kemudian masuk ke ‘Boot Menu‘ dan set ‘1st boot device‘ ke ‘USB Stick‘. Exit dari BIOS untuk menyimpan perubahan.
    Jika tetap tidak bisa, Anda bisa coba pilihan ‘Emulation Type‘ ke ‘Floppy‘ atau ‘Forced FDDUntuk Phoenix/Award BIOS:
    Masuk ke ‘Advanced BIOS Features‘. Pilih ‘1st Boot device‘ dan set pada ‘USB ZIP‘.
  • Jika semua setting di atas masih belum membuat USB Hiren Anda berjalan normal atau keluar GRLDR, silakan coba download dan gunakan Syslinux untuk menggantikan fungsi  grub4dos.


 untuk mendownload programnya agan kunjungi aja blog ini :
sumber : berbagai macam blog.. :D
pesan TS : semoga bermanfaat, hehehe

0 komentar:

Posting Komentar

silahkan komentar bila ada yang kurang. . .

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More